Setelah Menanti 13 Tahun, Game Kingdom Hearts 3 Akan Segera Rilis!

By Yomi Hanna, Selasa, 12 Juni 2018 | 16:15 WIB
(via theverge.com)

Bobo.id – Sebagian para pecinta game mungkin sudah tidak asing dengan game Kingdom Hearts.

Kingdom Hearts merupakan sebuah seri video games role-playing game (RPG) oleh Swuare Enix yang dulunya dikenal sebagai Square Co. Ltd dan Buena Vista Games, yang dulunya Disney Interactive.

Waktu itu Kingdom Hearts bisa dimainkan di Sony PlayStation 2.

Nah, kini ada informasi yang mengejutkan seputar game Kingdom Hearts. Apa itu?

BACA JUGA : Wah, Facebook Buat Laman Baru 'Facebook Gaming' Khusus Streaming Game!

Setelah 13 Tahun Menanti

Seri Kingdom Hearts menjadi sebuah seri yang penggabungan secara fiksi dari dunia-dunia Disney dalam sebuah galaksi paralel yang diciptakan khusus untuk permainan ini.

Dulunya sejumlah karakter seri Final Fantasi juga ditampilkan dalam permainan Kingdom Hearts ini.

Kingdom Hearts 2 telah rilis sejak 2005 yang silam.

Setelah 13 tahun, pecinta game ini pun sudah lama menanti-nantikan kelanjutannya.

Nah, tahun 2018 menjadi kebahagiaan tersendiri bagi mereka, karena akhirnya Kingdom Hearts 3 akan segera rilis.

BACA JUGA : Suka Bermain Board Game? Tak Selalu Buruk, Ternyata Ini 5 Manfaatnya