Bobo.id – Rumah rancangan arsitek dari Meksiko ini bentuknya unik, seperti nautilus.
BACA JUGA: Rumah Tradisional Indonesia Lebih Tahan Gempa
Bangunan yang Terhubung dengan Alam
Bapak Javier Senosiais, seorang arsitek asal Meksiko merancang rumah yang unik.
Rumah-rumah rancangannya berbentuk organisme.
Gaya arsitektur seperti ini disebutnya sebagai “bio-architecture”.
Pak Javier meyakini bentuk bangunan yang seperti organisme membuat manusia terhubung kembali dengan alam.
Manusia akan hidup harmoni dengan alam apabila tempat tinggalnya mengingatkan pada alam.
BACA JUGA: Tur Keliling Rumah Unik Berbentuk Sepatu
Seperti Memasuki Makhluk Hidup Raksasa
Memasuki rumah ini seakan-akan memasuki makhluk hidup raksasa.
Bagian luarnya terlihat seperti nautilus ukuran besar.