Perpustakaan Sebagai Kado Seabad Kemerdekaan Finlandia

By Sylvana Toemon, Selasa, 13 November 2018 | 13:10 WIB
Perpustakaan yang dibuat dalam rangka peringatan 100 tahun kemerdekaan Finlandia. (Ala Architects)

Bobo.id – Pada peringatan seabad kemerdekaannya, Finlandia memberikan hadiah berupa perpustakaan untuk rakyatnya. Mengapa perpustakaan yang dipilih, ya?

Baca Juga : Skandinavia, Negeri Utara

Gemar Membaca

Finlandia menduduki urutan pertama sebagai negara paling bahagia di dunia pada tahun 2018 ini.

Finlandia dan beberapa negara Eropa Utara lainnya memang sering menjadi juara negara paling bahagia di dunia.

Warga negara Finlandia bahkan merasa bahagia saat sedang belajar di sekolah. Mereka juga gemar membaca.

Baca Juga : 7 Manfaat Membaca