Berbeda dengan burung lainnya yang membuat sarang dengan ranting-ranting pohon, burung walet membuat sarang burung dengan saliva nya.
Dalam satu tahun, burung walet membuat sarang sebanyak tiga kali.
Ia membuat sarang dengan ludahnya yang lengket, di dinding-dinding gua atau sisi tebing. Udara di sekitarnya akan membuat sarangnya ini mengeras, teman-teman.
Nah, orang-orang mengambil sarang ini di tempat-tempat tinggal burung walet.
Mengumpulkan sarang burung ini merupakan pekerjaan yang berbahaya karena harus memanjat dinding gua atau tebing, teman-teman.
Nasib Burung Walet
Di Asia Tenggara seperti Malaysia dan Thailand, sarang burung walet didapatkan dengan cara beternak burung tersebut di rumah-rumah kosong.
Peternak menggabungkan antara perilaku burung walet yang suka membuat sarang di bangunan kosong, dengan teknologi yang bisa "mengundang" burung ini berdatangan.
Yaitu pengeras suara yang mengeluarkan frekuensi yang sama dengan cuitan burung walet.
Baca Juga : Rahasia Burung Walet Terbang Terus. Benarkah Kakinya Lemah?
Source | : | Business Insider,The Spruce,Live Science,Smithsonianmag.com |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR