Bobo.id - Teman-teman suka mengonsumsi madu tidak, nih?
Madu adalah salah satu makanan super yang bermanfaat untuk tubuh kita.
Tapi teman-teman harus memperhatikan apakah madu yang teman-teman konsumsi madu asli atau bukan.
Coba kita cari tahu bagaimana cara membedakan madu asli dan madu campuran, yuk!
1. Tes Menggunakan Jari
Kita bisa mencari tahu keaslian madu dengan cara membalurkannya ke jari tangan kita, teman-teman.
Jika madu itu mengalir atau mudah menetes seperti cairan lainnya, bisa jadi madu itu adalah madu campuran.
Ini karena madu asli biasanya memiliki tekstur yang lebih kental dan lengket sehingga tidak mudah menetes meskipun dibalurkan ke jari kita.
Baca Juga: Kurma Ajwa Asli dan Kurma Ajwa Palsu, Bagaimana Cara Membedakannya?
2. Membakar Madu
Cara kedua adalah dengan membakar madu.
Rupanya, madu asli memiliki sifat mudah terbakar, lo.
Kalau teman-teman ingin mencoba cara ini, lakukarn dengan bantuan orang tua atau orang dewasa di rumah, ya.
Caranya adalah dengan mencelupkan ujung korek api ke madu. Kemudian dekatkan korek api yang diberi madu pada sumber api.
Jika ada reaksi terbakar, artinya madu itu asli.
Namun, kalau tidak terbakar, bisa jadi madu itu asli. Hanya saja kita menyimpannya dengan cara yang keliru hingga madunya jadi lembap.
Karenanya, coba dengan cara berikutnya juga, ya.
Baca Juga: Tampak Mirip, Apa Bedanya Buah Duku dan Buah Langsat? #AkuBacaAkuTahu
3. Menetesi Madu dengan Cuka
Cara berikutnya, kita bisa msneteskan dua sampai tiga tetes cuka ke satu sendok makan madu.
Setelah tercampur, perhatikan apakah muncul busa.
Jika ada busa, kemungkinan madu itu adalah madu campuran.
4. Meneteskan Madu ke Air
Yang terakhir, kita bisa mencoba memeriksa keaslian madu dengan meneteskannya ke air.
Teteskan satu sendok madu ke dalam segelas air. Apabila madu itu cepat larut di air, kemungkinan madu itu madu campuran.
Madu asli atau madu murni akan jatuh ke dasar gelas karena teksturnya kental.
Baca Juga: Ada Jamur yang Aman Dimakan, Ada juga yang Beracun! Ini Cara Membedakannya
Penulis: Anjar Saputra
Yuk, lihat video ini juga, ya!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Grid Health |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR