Bobo.id - Teman-teman, pada Selasa 21 Mei 2019, Komisi Pemilihan Umum atau KPU telah mengumumkan bahwa presiden dan wakil presiden terpilih adalah pasangan Ir. H. Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin.
Pada 20 Oktober 2019, keduanya resmi dilantik menjadi pasangan presiden Indonesia ke-8 dan memiliki tanggung jawab atas tugas negara.
Ini merupakan pengalaman pertama untuk bapak wakil presiden KH Ma'ruf Amin dan pengalaman kedua untuk bapak Jokowi.
Baca Juga: Youtuber - Youtuber Cilik yang Sukses dan Terkenal, Pernah Tahu?
Suami dari Ibu Iriana ini, lahir di Surakarta, 21 Juni 1961. Ia merupakan anak pertama dari tiga bersaudara.
Namun satu saudara laki-lakinya sudah meninggal sewaktu masih kecil. Sehingga Pak Jokowi merupakan anak laki-laki satu-satunya dalam keluarga.
Kehidupannya semasa kecil, jauh berbeda dengan kehidupan sekarang. Semasa kecil, ia hidup di bantaran sungai daerah Solo, Jawa Tengah. Keluarganya cukup sering berpindah tempat tinggal karena digusur.
Karena pengalaman inilah, membuat Pak Jokowi mengerti apa yang dirasakan oleh masyarakat menengah ke bawah.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Angela Ribka |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR