Bahan Dasar Chewing Gum Berbeda dengan Bubble Gum
Hal yang menyenangkan dari permen karet adalah bisa ditiup menjadi balon, bahkan ukurannya bisa menjadi besar.
Namun tidak semua permen karet bisa ditiup menjadi balon yang besar, nih, teman-teman.
Yap, ada dua jenis permen karet, yaitu chewing gum dan bubble gum.
Chewing gum akan menjadi lentur dan empuk saat dikunyah, tapi tidak bisa ditiup menjadi balon, berbeda dengan bubble gum.
Baca Juga: Mencoba Kopi Cokelat dan Puding Sagu dari Papua, Seperti Apa?
Kalau kamu bisa meniup permen karet menjadi balon hingga ukurannya besar, berarti permen karet yang teman-teman kunyah adalah bubble gum.
Namun kenapa ada dua jenis permen karet, ya?
Hal ini disebabkan karena bahan pembuat keduanya yang juga berbeda, nih, teman-teman.
Untuk membuat bubble gum, bahan getah karet yang dibutuhkan mengandung elastomer yang lebih tinggi dibanding bahan karet pembentuk chewing gum.
Baca Juga: Inilah 8 Makanan yang Harus Dihindari oleh Penderita Asam lambung!
Elastomer adalah polimer atau bahan dengan tingkat elastisitas yang tinggi tapi tingkat antarmolekulnya sangat rendah.
Semakin tinggi suhu yang memapar bahan elastomer ini, maka akan membuat permen karet semakin lentur, sehingga bisa ditiup menjadi balon yang besar.
Yuk, tonton video ini juga!
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR