Bobo.id – Teman-teman sudah makan apa saja hari ini? Mungkin menyantap setangkup roti dan segelas susu saat sarapan pagi.
Di siang hari mungkin menyantap nasi dan berbagai lauk yang disediakan oleh ibu. Pastinya perut kita sudah terisi dan kenyang.
Eits, tapi apa kamu pernah merasa lapar terus menerus padahal sudah menyantap berbagai macam makanan?
Kalau pernah, coba atasi dengan empat cara mudah ini, yuk!
Baca Juga: Inilah Alasan Mengapa Banyak Orang yang Merasa Lapar Jika Belum Makan Nasi
1. Makan Makanan Berprotein
Sudah makan satu porsi, tapi masih merasa lapar?
Coba ingat-ingat apa yang teman-teman makan!
Mungkin teman-teman terlalu banyak makan karbohidrat dan sedikit protein.
Memang, apa hubungannya?
Jika kita makan makanan berprotein tinggi, pencernaan memerlukan waktu lebih lama untuk mencernanya.
Dengan begitu, energi dan rasa kenyang yang kita dapatkan dari protein akan bertahan lebih lama.
Namun, jika kita mengonsumsi banyak karbohidrat, rasa lapar akan lebih cepat datang.
Selain itu, kebanyakan mengonsumsi karbohidrat juga bisa membuat kita cepat lelah dan mengantuk, apalagi jika dikonsumsi di siang hari.
Baca Juga: Pernah Coba Mi Biangbiang? Ada Kisah Unik di Balik Makanan Khas Tiongkok Ini
2. Minum Air Lebih Banyak
Rasa lapar juga bisa disebabkan oleh tubuh yang kekurangan cairan atau dehidrasi.
Jika teman-teman merasa lapar, minumlah segelas air terlebih dahulu sebelum makan.
Jika rasa laparmu hilang, maka tandanya kita hanya kekurangan cairan.
Namun, jika teman-teman masih merasa lapar setelah minum, tandanya kita benar-benar lapar dan membutuhkan makanan.
O iya, agar rasa laparmu tidak cepat kambuh, usahakan untuk minum air putih setiap jam.
Teman-teman mungkin bertanya, kenapa harus minum air putih setiap jam?
Kebiasaan minum air setiap jam itu bisa mencegah kita mengonsumsi camilan yang tidak sehat.
Selain itu, air putih juga bisa menjauhkan kita dari kehausan dan kekurangan cairan.
Baca Juga: BERITA POPULER: 5 Masalah Kulit yang Jadi Pertanda Diabetes Hingga Benda-Benda yang Dipenuhi Bakteri
3. Lebih Banyak Bergerak
Selama ini, kita selalu berpikir bahwa banyak bergerak itu bisa membuat lapar, sedangkan sedikit bergerak bisa mengurangi lapar.
Padahal, jika kita lebih sering bergerak, keinginan untuk makan akan berkurang.
Bergerak secara aktif juga bisa membantu memperbaiki metabolisme. Metabolisme yang baik tidak akan membuat kita cepat lapar.
4. Makan Sedikit Sebanyak Lima Kali
Ada beberapa orang yang tidak bisa mengatasi rasa laparnya, kecuali dengan makan satu porsi makanan pokok.
Jika sudah begitu, Bobo ada cara ampuh, nih.
Caranya, makan sebanyak lima kali tapi dalam porsi yang kecil.
Saat teman-teman lapar, usahakan untuk makan seperlunya saja.
Jangan pernah makan hingga dua kali apalagi dalam porsi yang besar.
Baca Juga: Berencana Pergi ke Danau Toba? Kunjungi Juga 7 Tempat Wisata Ini, ya!
Kenapa? Karena hal itu akan membuat usus kita membesar dan membuat kita harus makan dalam porsi yang besar setiap kali makan.
Agar hal itu tidak terjadi, sebaiknya kita menambah jam makan menjadi lima kali.
Namun, porsi makannya dikurang jadi setengahnya.
Dengan begitu, keinginan untuk makan yang berlebihan bisa dikurangi secara perlahan.
Nah, teman-teman, itulah beberapa cara mengatasi lapar yang terus datang. Selamat mencoba!
(Penulis: Willa Widiana)
Baca Juga: Sudah Sikat Gigi tapi Masih Bau Mulut? Bisa Jadi Ini Penyebabnya
Tonton video ini, yuk!
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR