Bobo.id - Siapa di sini yang suka tidur siang? Biasanya kita melakukan ini karena merasa lelah setelah melakukan berbagai aktivitas.
Tidur siang dipercaya bisa mengembaikan energi kita yang sudah terpakai selama melakukan kegiatan.
Namun, pernahkah kamu justru bukan merasa segar, tapi malah merasa lelah setelah tidur siang?
Mengapa hal itu bisa terjadi, ya? Yuk, cari tahu penyebabnya!
1. Pikiran Tidak Ikut Beristirahat
Dalam tahap tidur, bagian pertama dirancang untuk mengistirahatkan dan memulihkan tubuh, sementara bagian kedua dari tidur menjalankan fungsi itu bagi otak.
Mungkin tidur siang kita terlalu singkat, sehingga hanya fisik yang sempat beristirahat, tapi otak masih bekerja.
Akibatnya, tidur siang tidak memberikan banyak energi atau pemulihan terhadap mental dan pikiran.
2. Tidur dalam Waktu yang Lama
Durasi tidur siang yang terlalu lama dan bangun tiba-tiba dari tahap tidur nyenyak juga bisa membuat kita merasa pening dan lesu saat bangun.
Ini dikenal sebagai inersia tidur dan bisa dihindari dengan mengurangi waktu tidur siang.
Jumlah waktu yang ideal untuk tidur siang adalah sekitar 20-30 menit.
Hal itu juga yang membuat kita cenderung tidak memasuki tahap tidur yang lebih dalam.
Jika kita mampu meluangkan waktu, tidur siang selama 90 menit bisa menjadi durasi yang lebih baik dan membuat kita merasa lebih segar.
Baca Juga: Sulit Tidur Nyenyak saat Sedang Sakit? Coba Lakukan 4 Cara Ini Agar Bisa Tidur Nyenyak
3. Tidur Kurang Berkualitas
Rasa lelah setelah tidur siang juga bisa disebabkan oleh beberapa faktor yang mengganggu kualitas tidur.
Misalnya, tidur sejenak menjelang waktu tidur mungkin membuat kita sulit untuk melanjutkan jadwal tidur yang sehat.
Tidur siang yang baik adalah di siang hari namun sedini mungkin, supaya tidur siang tidak mengganggu tidur di malam hari.
Manfaat Tidur Siang
1. Baik untuk Kesehatan
Menurut penelitian, anak-anak yang tidak tidur dengan waktu yang cukup cenderung lebih mengalami obesitas. Sebabnya, ini berhubungan dengan kebiasaan makan ketika kelelahan.
Peneliti menemukan bahwa anak-anak cenderung makan lebih banyak ketika mereka tidak mendapatkan tidur yang cukup.
Terlalu lelah juga bisa membuat anak-anak tidak memiliki energi untuk melakukan aktivitas fisik yang penting bagi kesehatan.
2. Memperbaiki Suasana Hati
Selain menjaga kesehatan fisik, penting juga untuk menjaga suasana hati yang baik, teman-teman.
Tidur siang juga bisa membuat seseorang lebih baik mengatasi frustasi dan perasaan mudah tersinggung.
3. Baik untuk Ingatan
Ingatan sangat penting bagi kita, teman-teman. Ingatan yang baik akan membantu kita belajar lebih baik.
Tidur siang membantu kita mengingat hal-hal yang baru kita pelajari sebelumnya.
Ditambah lagi, tidur siang bisa membuat kita lebih fokus setelah bangun tidur, teman-teman.
Menurut penelitian NASA pada astronaut, tidur sekitar 40 persen membantu astronaut lebih waspada, lo.
Baca Juga: Punya Kebiasaan Mendengkur saat Tidur? Ini 5 Cara yang Bisa Dilakukan Agar Mendengkur Berkurang
4. Baik untuk Kreativitas
Tidur membantu kita belajar keahlian baru dan menjadi kreatif. Sebabnya, tidur adalah waktu di mana otak kita memproses hal yang kita pelajari.
Tidur siang dengan waktu yang cukup juga bisa setara dengan tidur malam, yang membantu kita mendapatkan inspirasi.
(Penulis:Salsabila Putri Pertiwi/Avisena Ashari)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR