6. Workshop Dongeng dari Dapur
Satu lagi acara yang bisa teman-teman ikuti, yaitu Workshop Dongeng dari Dapur.
Pada acara ini, teman-teman akan diajak membuat kukis karakter sambil mendongeng bersama Editor in Chief Media Anak Grid Network, Kak Lucia Triundari.
Teman-teman bisa ikut belajar membuat kukis karakter yang lucu sambil mendengarkan dongeng seru.
Acara ini akan diadakan pada Minggu, 25 Juli 2021 pukul 10.00 - 12.00 WIB.
Yuk, langsung daftar melalui http://bit.ly//KursusMasakBCW.
Di akhir acara, akan dibagikan hadiah senilai ratusan ribu untuk 3 orang pemenang.
7. Webinar Smart Parent Happy Kids
Ada lagi satu acara yang ditujukan untuk para orang tua.
Acara ini akan membantu para orang tua untuk beradaptasi dengan cara pembelajaran anak, selama pandemi.
Dengan mengikuti acara ini, para orang tua akan dibantu untuk menjadi lebih siap mendampingi anak-anak belajar secara daring dari rumah.
Acara ini akan mengajak para orang tua untuk membangun kemampuan baru untuk anak-anak di masa pandemi ini.
Webinar ini akan diadakan pada Minggu, 25 Juli 2021 pukul 13.00 - 14.30 WIB.
Acara ini gratis dan akan didampaingi oleh narasumber seorang psikolog anak, yaitu Cecilia Sinaga, M.Psi, Psikolg.
Untuk mengikuti acara ini, para orang tua bisa mendaftar di https://bit.ly/SPHK1BCW.
Ingat untuk acara ini kuota terbatas, ya.
Nah itu tadi rangkaian kelas yang akan ada di Bobo Creative Week 2.0.
Yuk, ikuti acara ini dan dapatkan berbagai pengalaman serta hadiah menarik. Ikuti terus media sosial Majalah Bobo untuk informasi lengkapnya.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR