Bobo.id - Apakah teman-teman suka makan mi goreng?
Tidak hanya untuk camilan di rumah. Mi goreng juga cocok dijadikan menu sarapan pagi yang mengenyangkan.
Cara membuat mi goreng pun tidak sulit dilakukan. Teman-teman hanya perlu memperhatikan dan mengikuti langkahnya.
Agar tidak bosan, ada beragam resep mi goreng yang bisa teman-teman pilih. Ada mi goreng udang bakso, mi goreng ebi, dan mi goreng wortel udang.
Berikut ini akan dijelaskan cara membuatnya, yuk, simak!
Mi Goreng Udang Bakso
Bahan:
200 gram mi telur cap atom, rebus
200 gram udang kupas, belah punggung tidak putus
5 buah bakso ikan, iris bulat
2 siung bawang putih, cincang kasar
3 batang caisim, potong-potong
50 gram jamur merang, belah 2 bagian
100 gram kol, iris
1 sendok makan saus tiram
1/2 sendok teh kecap ikan
2 sendok makan kecap manis
3/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
50 ml air
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm
1 sendok teh minyak wijen
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, kemudian tumis bawang putih hingga harum. Selanjutnya, masukkan udang dan bakso.
2. Kemudian, masukkan sayuran caisim, kol. dan jamur. Aduk ketiga bahan tersebut hingga layu.
3. Tambahkan mi, kecap ikan, garam, merica, dan saus tiram. Aduk hingga merata.
4. Masukkan air dan masak sampai matang.
5. Terakhir, masukkan daun bawang dan minyak wijen.
(Dwi)
Mie Goreng Ebi
Bahan:
200 gram mi telur rebus matang
100 gram ayam dada rebus, suwir
4 buah bakso sapi, iris
100 gram kol, iris
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
50 ml air
1 batang daun bawang iris miring
5 tangkai kucai potong 3 cm
3 sendok makan minyak untuk menumis
Baca Juga: 5 Resep Mi Goreng Praktis untuk Sarapan, Ada Mi Goreng Bakso Hingga Mi Goreng Kari India
Bumbu Halus:
3 buah cabai kering goreng
1/2 sendok makan ebi goreng
3 siung bawang putih goreng
Cara Membuat :
1. Tumis bumbu halus hingga harum. Lalu, tambahkan bakso, ayam, dan kol. Aduk ketiga bahan tersebut hingga matang.
2. Kemudian, masukkan merica, garam, dan air. Masak sampai merica dan garam meresap dengan sempurna.
3. Terakhir, Masukkan mi, daun bawang, dan kucai. Masak hingga matang.
(Dwi)
Mi Goreng Wortel Udang
Bahan:
150 gram tepung terigu protein tinggi
20 gram maizena
25 gram wortel, blender bersama 1 sdm air
1 butir telur ayam, kocok lepas
1/2 sendok teh garam
1 sendok makan air
Bahan Tumisan:
2 butir bawang merah, cincang
75 gram udang kupas kecil
2 butir telur, kocok lepas
6 batang caisim, potong-potong
5 buah bakso sapi, potong bulat
4 sendok teh kecap asin
1 1/2 sendok makan kecap manis
1/2 sendok teh garam
2 sendok makan minyak, untuk menumis
50 gram maizena untuk taburan
Baca Juga: Cara Membuat Bola-Bola Mi Goreng, Praktis dan Lezat untuk Camilan Akhir Pekan
Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih hingga harum. Lalu tambahkan udang.
2. Lalu, masukkan telur, aduk hingga berbutir kasar. Setelah itu, masukkan caisim dan tumis hingga layu.
3. Terakhir, masukkan berbagai bumbu seperti kecap manis, garam dan kecap asin. Lalu, aduk hingga merata.
(Dwi)
Nah, itu tadi aneka resep mi goreng yang bisa teman-teman buat di rumah. Selamat mencoba
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Ikawati Sukarna |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR