- Langkah ketiga, agar bisa mendapatkan tekstur saus. Buah alpukat harus dihaluskan sampai lembut.
Gunakanlah alat penghalus agar teksturnya bisa halus sempurna.
- Langkah keempat, jika buah alpukat sudah halus. Tambahkanlah air jeruk nipis, bawang merah, daun ketumbar, cabai, dan garam. Aduk-aduklah sampai merata agar rasanya seimbang.
- Langkah kelima, sambil diaduk. Teman-teman juga bisa menambahkan garam atau jeruk nipis jika rasanya belum sesuai.
Baca Juga: Mudah dan Bikin Nagih, Ini 2 Resep Olahan Sosis yang Cocok untuk Camilan dan Bekal Sekolah
- Langkah keenam, jika teman-teman belum ingin langsung menggunakannya. Saus guacamole bisa kita simpan dahulu, kok.
Masukkanlah saus guacamole ke stoples yang kedap udara agar saus tidak mudah bau.
Nah, itulah teman-teman cara membuat saus guacamole. Kita juga bisa menyimpannya di dalam stoples kedap udara agar bisa digunakan selama beberapa hari.
(Penulis: Alma Erin Mentari)
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan komputer dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar komputer ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR