Wasir atau hemoroid adalah pembuluh darah vena (pembuluh darah balik) yang ada di saluran rektum (anus) mengalami pembengkakan.
Oleh karena itu, ketika mengalami wasir kita akan mengalami perdarahan ketika buang air besar.
Wasir bisa terjadi karena sembelit kronis, diare, atau kekurangan serat. Akibat perdarahan tersebut, kita akan merasakan nyeri dan gatal pada rektum.
Bahkan jika sudah parah, wasir bisa membuat kita kesulitan duduk dengan benar.
4. Gastroesophageal Reflux Disase (GERD)
GERD adalah penyakit yang membuat asam lambung kita naik sampai ke kerongkongan.
Sehingga membuat sensasi seperti terbakar di dada dan gejala tidak nyaman lainnya.
GERD disebabkan karena katup sfingter yang membatasi kerongkongan dan lambung melemah.
Oleh karena itu, teman-teman perlu berkonsultasi dengan dokter agar mendapatkan penanganan yang tepat.
5. Tukak Lambung
Tukak lambung adalah penyakit yang disebabkan adanya luka atau penipisan pada lapisan lambung dan usus halus.
Penipisan ini terjadi karena terinfeksi bakteri Helicobacter pylori.
kibat lebih lanjut dari tukak lambung, kita akan mengalami gejala seperti, nyeri, kembung, mual, dan perubahan selera makan.
Orang yang mempunyai tukak lambung pun lama-kelamaan akan mengalami penurunan berat badan.
Baca Juga: Jangan Disepelekan, Nyeri Perut Bisa Jadi Gejala Penyakit Usus Buntu, Ini Gejala Lainnya
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR