Kemudian, gerakan uap air tersebut menjadi lebih lama sebelum akhirnya berubah bentuk menjadi cair.
2. Kabut di pagi hari
Tahukah kamu, kabut ternyata juga merupakan contoh peristiwa pengembunan, lo.
Dilansir dari National Geographic, uap air akan mengembun dan bergabung untuk membuat tetesan air cair yang menggantung di udara.
Kumpulan tetesan air di udara tersebut membentuk kabut yang terbentuk saat udara memiliki kelembapan yang sangat tinggi (mengandung banyak uap air).
Baca Juga: Jangan Tertukar Lagi, Inilah Perbedaan Peristiwa Menguap dan Menyublim
3. Kacamata yang mengembun
Teman-teman, pernahkah kamu melihat ada embun yang terdapat pada kacamata yang sedang dipakai?
Biasanya peristiwa ini terjadi ketika seseorang tidak melepaskan kacamatanya saat sedang makan makanan panas.
Hal tersebut terjadi karena air panas dari makanan dan minuman naik ke arah wajah dan bertemu udara yang lebih dingin.
Uap air ini akan mengembun, kemudian membentuk titik-titik air yang ukurannya kecil yang menempel pada kacamata.
Nah, itulah contoh dan proses terjadinya peristiwa mengembun di sekitar kita.
Tonton video ini juga, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR