Bobo.id - Anjing merupakan salah satu hewan yang terkenal karena kesetiaannya dengan sesamanya dan pemiliknya.
Anjing yang setia biasanya merupakan anjing yang sudah dijinakkan dan mendapatkan banyak kasih sayang dari pemiliknya.
Tahukah teman-teman? Ternyata anjing sudah dijinakkan manusia ribuan tahun yang lalu sebagai hewan peliharaan, lo.
Oleh karena itu, hingga sekarang anjing bisa saja hidup berdampingan dan menjadi hewan peliharaan favorit beberapa orang.
Tak hanya ramah dengan pemiliknya, ternyata anjing juga bisa ramah dengan orang asing yang baru ditemuinya, lo.
Namanya Eden. Dulunya, anjing ini tinggal dan tidur di bawah pohon sebagai seekor anjing liar, teman-teman.
Ketika ada orang yang memberinya makanan, Eden akan menyapa mereka dengan kibasan ekor yang halus.
Kak Suzette Hall, pendiri Logan's Legacy Dog Rescue mengatakan kalau ia tidak tahu apa yang menyebabkan Eden tinggal di jalanan.
Namun, ketika Kak Suzette Hall datang untuk menyelamatkannya, dia tahu bahwa Eden sudah lama berada di sana.
Dilansir dari The Dodo, anjing itu sudah berada di bawah pohon itu selama berminggu-minggu. Dia tidak akan pergi.
Banyak orang yang mengunjungi Eden dan meninggalkan makanan, namun tidak ada satupun orang yang menyelamatkannya.
Baca Juga: Bikin Haru, Anjing Ini Akhirnya Diselamatkan Setelah Menunggu 2 Hari di Tanah Kosong
Penyelematan Eden
Ketika Kak Suzette mendengar kabar soal Eden, ia tidak membuang waktu dan segera datang untuk menyelamatkannya.
Ketika anjing itu melihat Kak Suzette Hall datang dengan niat membawanya, Eden nampak begitu senang.
Eden tahu kalau dirinya akan mendapatkan bantuan. Dia tahu sudah waktunya untuk berhenti hidup di bawah pohon.
Kak Suzette Hall lalu langsung membawa Eden ke dokter hewan. Di sana, Eden langsung dimandikan hingga bersih.
Tim langsung menyadari kalau anjing itu memiliki kondisi kulit yang sakit dan sangat kurus. Jadi, mereka segera mulai merawatnya.
Tak lama kemudian dari proses perawatannya pertama kali, kepribadian anjing itu pun mulai berkembang, teman-teman.
Tim dokter hewan menempatkan Eden di kandangnya sendiri, tempat dia bisa beristirahat dan memulihkan diri.
Pada awalnya kedatangannya, anjing itu memang menghabiskan sebagian besar waktunya untuk meringkuk di tempat tidurnya.
Namun suatu hari, seseorang di rumah sakit berjalan melewati kandangnya dan melihat satu kaki abu-abu dan putih menempel di jeruji besi.
Yap! Saat tinggal di rumah sakit hewan seperti sekarang ini, Eden juga bersikap ramah kepada setiap orang yang lewat.
Baca Juga: Mengharukan, Anjing Ini Akhirnya Diselamatkan Setelah Ditinggalkan di Bangunan Kosong
Eden Memegang Tangan Semua Orang
Juluran kaki abu-abu dan putih di jeruji besi itu merupakan bentuk keramahan Eden terhadap semua orang yang lewat.
Eden ingin memegang tangan setiap orang yang lewat. Ia berharap ada orang yang meraih kakinya dan meremasnya dengan penuh kasih.
Kak Suzette mengatakan, "Dia akan memegang tanganmu dan kemudian melolong manis seolah berkata 'Aku mencintaimu'."
Sejak saat itu lah, Eden mulai mengulurkan tanggannya ke semua orang yang lewat di sana, teman-teman.
Dia mendapat banyak jabat tangan sejak dia berada di dokter hewan, tetapi anjing itu masih menginginkan rumah selamanya.
Teman-temannya di rumah sakit juga sangat ramah padanya, mengatasi kegugupannya dan mengajaknya jalan-jalan.
Tetapi sebenarnya memang akan membutuhkan banyak usaha agar anak anjing ini merasa lebih percaya diri, teman-teman.
Untuk itu, Kak Suzette Hall mencari rumah selamanya untuk Eden. Di rumah itu, Eden akan menjadi satu-satunya anjing.
Meskipun butuh waktu lama untuk menemukan pasangan yang cocok, Kak Suzette tahu bahwa keluarga yang tepat akan segera jatuh hati pada Eden.
Untuk saat ini, Eden akan terus menyebarkan cinta di rumah sakit hewan dengan menjabat tangan satu per satu.
Beberapa orang mungkin akan mengatakan kalau anjing ini meminta perhatian, tetapi Kak Suzette yakin dia mengatakan hal lain.
Anjing itu akan memberi tahu semua orang bahwa ia berterima kasih telah memperhatikan anjing itu dengan baik.
Baca Juga: 6 Fakta Anjing, Salah Satunya Hanya Bisa Bedakan Warna Kuning dan Biru
----
Kuis! |
Mengapa anjing bisa setia pada pemiliknya? |
Petunjuk: cek di halaman 1! |
Lihat juga video ini, yuk!
----
Ingin tahu lebih banyak tentang pengetahuan seru lainnya, dongeng fantasi, cerita bergambar, cerita misteri, dan cerita lainnya? Teman-teman bisa berlangganan Majalah Bobo.
Untuk berlangganan, teman-teman bisa mengunjungi Gridstore.id.
Ikuti juga keseruan rangkaian acara ulang tahun Majalah Bobo yang ke-50 di majalah, website, dan media sosial Majalah Bobo, ya! #50TahunMajalahBobo2023
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Fransiska Viola Gina |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR