Bobo.id - Musim 2024/25 sudah selesai semua. Pertandingan saat ini hanya menyisakan final Liga Champions saja, setelah itu, secara keseluruhan, semua tim sudah menyelesaikan emua pertandingannya.
Sebuah musim yang memiliki banyak kejutan. Sebuah musim yang menghasilkan banyak keharuan. Semua itu kini sudah selesai dan menjadi kenangan. Tim dan para pemain saat ini sedang beristirahat, sebelum memulai persiapan untuk musim depan.
Musim ini juga bisa dibilang musimnya para "underdog" atau sebutan lainnya tim kuda hitam. Ada beberapa tim yang berhasil memenangkan piala pertama mereka setelah periode waktu yang lama, ada juga tim yang akhirnya mendapatkan piala untuk pertama kalinya dalam sejarah.
Tim pertama yang akan disebutkan adalah Newcastle United. Newcastle United sendiri bisa dibilang merupakan alah atu tim yang memiliki basis pendukung fanatik dan sangat loyal di Inggris. Dari Newcastle sempat berjaya sebentar pada era 90-an, hingga terpuruk pada 2010-an, mereka tetap setia mendukung tim kesayangan mereka.
Basis pendukung yang loyal ini tetap saja tidak bisa membantu Newcastle mendapatkan sebuah piala dalam 70 tahun terakhir. Catatan itu tampaknya akan bertahan saat mereka akan menghadapi Liverpool pada final Carabao Cup 2025.
Banyak orang yang mengira bahwa Liverpool akan menang, memang tidak menang mudah, namun tetap saja semuanya mengira The Reds akan menang. Fans Newcastle pun juga hanya berharap yang terbaik saja untuk pertandingan ini.
Siapa sangka, ternyata Newcastle lah yang berhasil menang atas Liverpool, dengan skor 2-1. Mereka bahkan tampil mendominasi Liverpool di sepanjang laga, dan menunjukkan daya juang bahwa mereka yang sebenarnya layak untuk mendapatkan piala ini.
Puasa gelar 70 tahun Newcastle pun berakhir. Gemuruh riuh dari kota Newcastle pun menyambut para pahlawan mereka. Banyak penggemar dari generasi tua ataupun muda yang menyambut untuk merayakan momen gemilang ini.
Masih di Inggris, lebih tepatnya di London bagian selatan, ada satu tim yang berhasil memenangkan piala pertama mereka dalam sejarah. Mereka juga memenangkannya di FA Cup, salah satu atau bahkan komeptisi turnamen sepak bola tertua di dunia.
Tim tersebut adalah Crystal Palace. Tim yang memiliki basis pendukung dari "working class" ini berhasil memenangkan piala pertama mereka dalam sejarah setelah mengalahkan Manchester City di final FA Cup 2025 dengan skor 1-0.
Eberechi Eze mencetak gol satu-satunya. Wembley Stadium pun langsung dipenuhi gemuruh pendukung Palace, yang terkenal dengan julukan sebagai salah satu tim dengan pendukung paling kencang dan fanatik di Liga Inggris.
Baca Juga: Profil Lamine Yamal, Calon Bintang Masa Depan Barcelona Penerus Messi
Penulis | : | Gabriel Stanza |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR