Kelas merupakan satuan taksonomi (takson) yang tingkatnya di antara bangsa dan divisi, serta mewadahi bangsa-bangsa yang erat hubungan kekerabatannya.
Nama kelas pada tumbuhan diberi akhiran -opsida.
Misalnya, tumbuhan berbiji tertutup (Angiospermae) punya dua kelas, yaitu Magnoliopsida (dikotil) dan Liliopsida (monokotil)
Ordo merupakan klasifikasi dalam biologi yang lebih rendah daripada kelas dan lebih tinggi daripada famili.
Pada tumbuhan, biasanya ordonya diakhiri dengan kata -ales. Contohnya Magnoliopsida (dikotil) mempunyai ordo Solanales, Cucurbitales, dan Mavales.
Famili merupakan pengelompokan makhluk hidup yang mempunyai sifat atau ciri-ciri yang sama.
Nama akhiran takson familia pada tumbuhan menggunakan akhiran -aceae. Sedangkan pada hewan memiliki akhiran -idae.
Genus merupakan kelas atau golongan, yang menunjukkan ciri-ciri anggota kelasnya.
Kaidah penulisan nama genus yaitu huruf pertama ditulis kapital dan dicetak miring atau digaris bawah. Sebagai contoh jagung (Zea) dan padi (Oryza).
Spesies adalah takson paling rendah yang menjadi satuan dasar klasifikasi biologi.
Suatu organisme dikatakan satu spesies dengan organisme lainnya jika dikawinkan dapat menghasilkan keturunan yang fertil.
Baca Juga: Fungsi Majas dalam Karya Sastra Puisi, Materi Bahasa Indonesia
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR