Saat musim hujan, kita biasanya memilih untuk menjemur di dalam rumah. Hal ini dilakukan agar pakaian tetap kering walaupun tidak ada sinar matahari. Namun, kebiasaan ini ternyata berbahaya untuk kesehatan lo.
Jamur dan tungau
Dosen senior di bidang Kesehatan Lingkungan di Univeristy of New South Wales (NSW), Dr Nick Osborne, menyebutkan bahwa menjemur di dalam rumah bisa mendukung pertumbuhan jamur dan tungau debu. Ketika jamur dan tungau tumbuh di rumah, maka hal ini bisa menjadi awal mula timbulnya berbagai macam penyakit.
Penelitian menunjukkan bahwa rumah yang berjamur dan lembab dapat memicu asma bagi mereka yang sebelumnya tak mengidap penyakit tersebut. Bagi mereka yang sudah mengidap asma, maka kondisinya akan semakin memburuk. Hal ini terjadi karena jamur tumbuh subur dalam lingkungan yang lembab dan seseorang yang menghirup spora jamur bisa berisiko terkena asma.
Tips
Seorang peneliti memberikan saran yang sederhana dan efektif untuk mengurangi kelembapan di rumah, mulai dari kebiasaan menjemur. Jika Matahari bersinar cerah, jemur pakaian di luar dan pastikan alat pengering pakaian udaranya dialirkan ke luar. Nah, jika memang sedang hujan, pastikan pakaian digantung di dekat ventilasi yang memiliki aliran udara. Ventilasi adalah hal penting dalam rumah untuk menghindari pertumbuhan jamur dan tungau.
Penulis | : | Putri Puspita |
Editor | : | Sigit Wahyu |
KOMENTAR