Aquarius adalah zodiak kesebelas dalam urutan tahun astrologi. Rasi bintang yang berada di langit selatan ini berbentuk seorang manusia yang sedang membawa air.
Astronomi dan Astrologi
Persatuan Astronomi Internasional menyatakan bahwa Matahari akan berada di rasi bintang Aquarius mulai tanggal 17 Februari sampai 12 Maret. Namun rentang waktu orang yang berzodiak Aquarius menurut ilmu astrologi adalah dari tanggal 20 Januari sampai 18 Februari.
Letak Rasi
Kalau teman-teman melihat ke langit selatan, rasi bintang ini akan dikelilingi oleh rasi bintang yang lain, lo. Di sebelah barat ada rasi Capricorn, di sebelah timur ada rasi Pisces, di sebelah utara ada rasi Piscis Austrinus, di sebelah selatan ada rasi Equuleus dan rasi Delphinus, di sebelah tenggara ada rasi Pegasus, di sebelah barat daya ada rasi Aquila, dan di sebelah timur laut ada rasi Cetus.
Bintang
Rasi Aquarius memiliki total 97 bintang, termasuk di dalamnya ada 12 bintang yang memiliki planet sendiri. Bintang yang paling terang di rasi ini ada 2, yaitu Beta Aquarii atau Sadalsuud dan Alpha Aquarii atau Sadalmelik.
Mitologi Yunani
Dalam mitologi Yunani kuno, Aquarius diceritakan sebagai seorang laki-laki bernama Ganymede yang juga merupakan pangeran dari Kerajaan Troy. Suatu hari, Dewa Zeus sedang berjalan-jalan di Bumi dan bertemu dengan Ganymede. Zeus pun memutuskan untuk membawa Ganymede ke Gunung Olympus, yaitu rumah bagi para dewa-dewi.
Zeus lalu berubah bentuk menjadi seekor elang dan membawa paksa Ganymede dengan cengkraman kakinya. Di Olympus, Ganymede menjadi pelayan yang bertugas menuangkan air untuk Zeus.
Dewa-dewi di sana sangat senang akan kebaikan Ganymede. Namun Dewi Hera tidak suka pada Ganymede sehingga ia membunuhnya. Untuk mengenang kebaikan Ganymede, Zeus menempatkannya di antara bintang-bintang di langit dengan bentuk manusia pembawa air.
Itulah info mengenai rasi bintang Aquarius. Cari tahu rasi bintang lain dalam seri konstelasi zodiak, ya!
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR