Teman-teman tahu apa itu supermoon? Bukan, supermoon bukan temannya Superman. Hi..hi..hi.. Supermoon adalah salah satu peristiwa langit juga. Yuk, kita simak!
Supermoon
Supermoon adalah keadaan saat Bulan berada pada jarak terdekatnya dengan Bumi. Sama seperti orbit Bumi pada Matahari, orbit Bulan pada Bumi juga tidak berbentuk lingkaran, tapi berbentuk oval. Maka itu, ada waktunya ketika Bulan berada pada titik terjauh ataupun titik terdekat dari Bumi.
Supermoon Terakhir
Pada tanggal 3 Desember 2017 nanti, kita bisa melihat supermoon yang terakhir pada tahun ini. Sebenarnya ini menjadi supermoon keempat tahun ini, tapi sekaligus juga menjadi supermoon penutup. Bulan akan terlihat 7 persen lebih besar dan 16 persen lebih terang daripada biasanya.
Bagaimana Cara Menyaksikannya?
Waktu terbaik untuk menyaksikan supermoon ini sama seperti saat kita menikmati bulan purnama, yaitu tidak lama setelah matahari terbenam. Saat matahari terbenam, bulan akan terbit dan karena ini supermoon maka bulan akan terlihat lebih besar dan lebih cerah.
Teman-teman bisa melihat supermoon dengan mata telanjang dan tidak memerlukan alat khusus untuk menikmati fenomena ini. Namun kalau punya teleskop, teropong, atau kamera dengan lensa tele, teman-teman bisa melihat permukaan bulan dengan lebih jelas.
Bersebelahan dengan Taurus
Supermoon pada 3 Desember nanti akan terlihat bersebelahan dengan rasi bintang Taurus, lo. Teman-teman juga bisa mencari bintang Aldebaran yang merupakan bintang yang paling terang di rasi Taurus. Wah, pasti akan sangat indah ya!
Yuk, kita berharap semoga tanggal 3 Desember nanti langit malam akan cerah.
Penulis | : | Cirana Merisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR