Bobo.id – Di cagar alam Kooloonbung Creek, Port Macquarie, New South Wales, Australia, terdapat pemandangan yang mirip seperti hamparan dandelion yang menyelimuti pada rumput di sana.
Namun, kenyataannya, pemandangan itu adalah lautan jaring laba-laba, lo.
Mengapa bisa seperti itu, ya?
BACA JUGA : Jangan Sampai Menyangkanya Permen, Benda Berwarna-warni Ini Telur Laba-laba
Seperti Ilusi Optik
Di pagi dan sore hari, hamparan jaring laba-laba itu akan terlihat lebih berkilau.
Berbagai pengunjung mempunyai kesan tersendiri saat melihatnya secara langsung.
Ada yang mengatakan pemandangan ini mirip seperti kumpulan ubur-ubur yang mengambang di rumput, dan ada juga yang bilang mirip dengan taburan salju.
Selain itu, Rex Moir yang bekerja di cagar alam tersebut melihat ratusan jaring laba-laba itu mirip seperti miniatur tenda.
Menurut Moir, jaring laba-laba itu dapat menipu mata, sama halnya seperti ilusi optik.
Terkadang terlihat, terkadang mereka menghilang entah ke mana.
BACA JUGA : Ternyata Bukan Serangga, Inilah Fakta Unik Seputar Laba-Laba
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Yomi Hanna |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR