Bobo.id - Tahun 2018, Disney melakukan pengambilan gambar dan juga merilis beberapa film remake atau pembuatan ulang film Disney yang diproduksi sebelum tahun 2000 dan disebut Disney Classics.
Salah satu film Disney Classics yang akan dibuat ulang adalah film Mary Poppins yang pernah tayang pada tahun 1964.
Mary Poppins bercerita tentang pengasuh baik hati namun disiplin yang mengasuh anak-anak keluarga Banks.
Mary Poppins dapat dengan mudah dikenali, nih, melalui topi yang selalu dipakainya dan payung berkepala burung kakatua yang selalu ia bawa kemanapun ia pergi.
Baca Juga : Ini 7 Quote Film Disney yang Bisa Bikin Kamu Selalu Semangat
Cerita ini diangkat dari sebuah buku yang ditulis oleh P. L. Travers dan diangkat menjadi sebuah film musikal.
Nah, untuk menyambut film remake Mary Poppins ini, ada Barbie edisi khusus Mary Poppins dan juga Jack the Lamplighter, teman Mary Poppins.
Tidak hanya boneka Mary Poppins dan Jack saja, tapi ada juga beberapa barang milik Mary Poppins yang bisa dikoleksi, lo, salah satunya adalah payung berkepala kakatua.
Source | : | comicbook.com,ohmy.disney.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR