Pernah kamu memperhatikan warna bola mata? Kalau pernah, warna apa saja yang kamu lihat? Hitam, coklat, biru, dan hijau. Yup, itu adalah beberapa warna yang kamu jumpai. Lalu, kenapa ya, bola mata itu berwarna?
Ditentukan oleh Gen
Sama seperti bentuk hidung dan rambutmu, warna matamu ditentukan oleh gen-gen yang kamu warisi dari orangtuamu. Gen-gen itu menentukan berapa banyak melanin (zat kimia berwarna) yang kamu miliki di dalam iris. Iris mata merupakan bagian matamu yang berwarna. Semakin banyak melanin, semakin gelap matamu. Lebih sedikit melanin, membuat warna matamu semakin terang. Karena itu, orang berkulit terang memiliki mata biru atau kelabu.
Lalu, Apa yang Dilakukan pada Masing-masing Bagian Mata?
Mata kita terdiri dari beberapa bagian, ada Kornea, yakni pelindung transparan mata yang mirip kaca pelindung lensa kamera. Kornea membengkokkan cahaya yang memasuki mata untuk memfokuskan gambar sebelum mencapai lensamu.
Lalu ada juga Pupil, yakni otot-otot pada iris mata yang mengontrol ukuran lubang di bagian tengah. Pupil mirip seperti rana kamera yang memungkinkan cahaya memasuki mata dan menembus lensa. Dalam cahaya terang, pupil akan menyempit agar lebih sedikit cahaya yang masuk. Dalam gelap, pupil membuka lebar-lebar agar sebanyak mungkin cahaya masuk.
Ada juga Sklera, bagian putih pada matamu yang merupakan pelindung berukuran kira-kira sebesar bola pingpong.
Kalau Lensa, seperti proyektor di bioskop, lensa memfokuskan cahaya ke retina. Lensa bergantung pada otot yang mengubah bentuk lensa agar fokus ke benda yang dekat dan jauh. Sst, kecepatannya lensa pada mata melebihi kamera terkomputerisasi, lo.
Lain lagi dengan syaraf optik, yakni kabel yang membawa informasi visual dari retina menuju ke otak. Otak mengolah informasi itu dan menerjemahkan menjadi apa yang kita benar-benar lihat.
Sedangkan Retina, bagian mata yang dilapisi jutaan sel khusus yang disebut sel batang dan sel kerucut. Sel kerucut mendeteksi warna (orang-orang yang buta warna tidak memiliki sel-sel kerucut yang menangkap warna-warna tertentu). Sementara sel batang mengolah informasi cahaya.
Nah, kalau bola matamu warnanya apa?
Foto : pixabay.com
Fakta Seru :
Terkadang, pigmen melanin seseorang tidak menyebar secara merata di kedua iris. Hal ini menyebabkan warna satu mata menjadi lebih gelap daripada mata satunya. Kondisi seperti ini dikenal dengan sebutan heterokromia. Kelainan pada mata ini tidak berpengaruh pada kemampuan melihat seseorang.
Penglihatan Mulai Buram? Ini 3 Hal yang Bisa Jadi Penyebab Mata Minus pada Anak-Anak
Penulis | : | Marisa Febrilian |
Editor | : | Sigit Wahyu |
KOMENTAR