Rambut Kita Mampu Menahan Beban 100 Gram, Simak Fakta Seru Lainnya!

By Sepdian Anindyajati, Rabu, 21 November 2018 | 17:00 WIB
Ilustrasi susunan rambut. (Youtube/Majalah Bobo)

Bobo.id - Teman-teman lebih suka memiliki rambut panjang atau pendek? Bicara soal rambut, ternyata rambut kita selalu tumbuh setiap hari.

Rambut kita tumbuh 0.05 cm setiap harinya atau sekitar 15 cm setiap tahunnya. Oleh sebab itu, dari yang tadinya rambutnya pendek bisa berubah menjadi panjang. 

Baca Juga : Ternyata, Rambut di Tubuh Kita Punya Fungsi yang Berbeda-beda!

Tahukah kamu, seluruh folikel atau kantung akar rambut itu sudah terbentuk pada saat usia kita lima bulan dalam kandungan ibu. 

Wah, hebat sekali ya.