Warna bulu bebek
Di seluruh dunia, ada begitu banyak jenis bebek.
Biasanya, jenis bebek yang punya banyak warna, antara bebek jantan dan betina berbeda, nih.
Bebek jantan punya warna yang lebih mencolok untuk menarik perhatian bebek betina.
Sementara bebek betina harus melindungi anak-anak dan sarangnya, sehingga warnanya lebih mirip lingkungan tempat tinggalnya.
Baca Juga : Apa Dampaknya, ya, Kalau Tidur dengan Anjing Peliharaan Kita?
Bebek si penyelam dan perenang
Bebek bisa dibagi jadi dua kelompok, yaitu bebek yang bisa menyelam dan bebek yang bisa berenang atau menepuk air dengan kakinya.
Bebek yang bisa menyelam dan bebek laut, menyelam untuk mencari makanan.
Bebek penyelam punya berat tubuh yang lebih berat daripada bebek yang berenang, supaya bisa tetap menyelam di bawah air.