Saat Bingung, Kita Menggaruk Kepala Tanpa Sadar, Kenapa, ya?

By Avisena Ashari, Rabu, 5 Desember 2018 | 17:30 WIB
Ilustrasi menggaruk kepala saat kebingungan (MaxPixel's contributors)

Menurut artikel di Psychology Today, gerakan ini ada hubungannya dengan aktivitas di otak kita.

Saat kita sedang stres, misalnya kebingungan, otak kita membutuhkan sentuhan dari tangan kita ke bagian tubuh.

Misalnya menggaruk kepala, menggosok dahi, memijat pelipis, memegang bibir, dan yang lainnya.

Ternyata gerakan-gerakan ini bisa menenangkan pikiran kita.

Baca Juga : Ada Orang yang Tidak Bisa Tidur Tanpa Kipas Angin, Apa Sebabnya?

Nah, gerakan menggaruk ini memang masih jadi misteri bagi para peneliti.

Namun, ada penelitian yang mengatakan kalau rasa gatal bukan bentuk rasa sakit.

Melainkan sensasi yang muncul dari molekul yang mengirimkan pesan dari jantung ke saraf tulang belakang.

Baca Juga : Kulit Kita Terkadang Terasa Gatal dan Muncul Ruam, Kenapa, ya?

Lihat video ini juga, yuk!