Apakah Memberi Es Krim pada Kucing Bisa Membuatnya Brain Freeze?

By Avisena Ashari, Senin, 7 Januari 2019 | 14:23 WIB
Ilustrasi kucing (MaxPixel's contributors)

Suhu dingin menyebabkan perubahan pada diameter pada salah satu pembuluh darah yang mengirimkan darah ke otak.

Nah, sebenarnya belum ada penelitian tentang brain freeze pada kucing.

Ada pendapat yang mengatakan, kucing bisa merasakan brain freeze.

Ia bisa kaget atau mengeong ketika es krim yang dimakan terlalu dingin.

Baca Juga : Selain Segar, Es Krim Lettuce Ini Juga Menyehatkan, Coba Buat, yuk!

Menurut dokter hewan Amy Cousino, kucing memiliki sistem saraf yang berbeda dengan manusia.

Sehingga kalau sengaja memberikan makanan yang dingin yang membuat kucing terlihat kaget atau merasakan brain freeze, bisa jadi akan tidak sehat bagi kucing.

Kesimpulannya, kita bisa memberikan es krim pada kucing kita, namun biarkan kucing menjilatnya beberapa kali saja, ya.

Kalau kamu ingin memberikan makanan manusia, mungkin kamu bisa sesekali memberikan yoghurt, atau susu.

Source: The Washington Post, The Happy Cat Site, Catster

Baca Juga : Apakah Kucing Besar Juga Suka Mendengkur Seperti Kucing Rumahan?

Lihat video ini juga, yuk!