8 Fakta Penguin Adelie yang Bisa Berenang Sedalam 180 Meter

By Sarah Nafisah, Senin, 7 Januari 2019 | 15:33 WIB
Penguin di Antartika. (Nick Dale/iStockphoto)

5. Mandiri Sejak Kecil

Pada usia 7-9 minggu, anak-anak Adélie meninggalkan kelompok untuk pergi ke laut.

Sebagian besar anak –anak penguin tidak akan kembali ke kelompok, sampai mereka cukup umur untuk berkembang biak pada usia 3-5 tahun.

Baca Juga : Dari Aroma yang Sedap Sampai Tidak Enak, Apa Fungsi Aroma Pada Bunga?

6. Lebih Cepat Dari Michael Phelps

Di darat, Adélie berjalan sangat lamban. Namun di dalam air, mereka cukup cepat. Seekor penguin Adélie dapat berenang sekitar 4-8 kilometer/jam.

Jika sedang berburu atau melarikan diri dari pemangsa, kecepatan mereka bisa mencapai kecepatan hingga 15 kilometer/jam.

Hal ini membuat Penguin Adélie berenang lebih cepat dari Michael Phelps, perenang andal asal Amerika Serikat yang kecepatan renangnya hanya 8-10 kilometer/jam.

Baca Juga : Hiu Melahirkan Anaknya, Apakah Ia Termasuk Mamalia? Cari Tahu, yuk!