Cari Tahu Misi Ruang Angkasa yang Akan Dilakukan Tahun 2019, yuk!

By Tyas Wening, Senin, 7 Januari 2019 | 15:56 WIB
Planet dan bintang di ruang angkasa. (Creative Commons)

Bobo.id - 50 tahun lalu, misi pendaratan pertama di bulan berhasil dilakukan, tepatnya pada tahun 1969.

Nah, untuk memperingati 50 tahun setelah misi pendaratan pertama di bulan, NASA berencana untuk melakukan proyek besar lainnya di tahun 2019 ini, lo.

Rencana NASA tersebut diawali dengan gambar yang didapatkan NASA tepat pada saat Tahun Baru, yaitu gambar dari Ultima Thule.

Ultima Thule adalah objek terjauh yang pernah diselidiki oleh manusia.

Letaknya 6,5 miliar kilometer, tepatnya di Sabuk Kuiper di pinggir tata surya kita, nih.

Baca Juga : Astronaut di Ruang Angkasa Menua Lebih Lambat, Kenapa Begitu?

Walau NASA mendapatkan gambar dari Ultima Thule, perjalanan ke Sabuk Kuiper ini bukan satu-satunya misi yang akan dijalankan NASA, nih, teman-teman.

NASA bersama dengan Boeing dan SpaceX berencana untuk melakukan uji terbang berawak yang akan dilakukan pada bulan April mendatang.

Penerbangan ini akan dilakukan menggunakan pesawat antariksa Crew Dragon dan diharapkan bisa membuka jalan bagi pariwisata ke antariksa.

Salah satu kru NASA, Bob Cabana mengatakan roket buatan Amerika yang diterbangkan dari Bumi ke Stasiun Antariksa Internasional bersama dengan kru di dalamnya membuat NASA tidak harus bergantung dengan Rusia untuk menerbangkan astronaut ke antariksa.