Kucing Jadi Hewan Terpopuler, Kenapa Kita Suka Menonton Video Kucing?

By Avisena Ashari, Minggu, 13 Januari 2019 | 17:50 WIB
Kucing penasaran. (AaronAmat/iStockphoto)

Kenapa kita suka menonton video kucing, ya?

Ada seorang dokter yang mempelajari tentang hal ini, teman-teman.

Dr. Jessica Gall Myrick membuat survei untuk 6.827 pengguna internet.

Rupanya, sebanyak 37 persen dari peserta penelitian tersebut mengatakan kalau mereka adalah pecinta kucing.

Baca Juga : Ada Kucing yang Tidak Mengeong, Apa Tandanya Ia Sedih?

Meskipun banyak yang tidak menganggap dirinya pecinta kucing, mereka tetap menyukai menonton video kucing.

Manfaat menonton video kucing

Berdasar survei tersebut, Dr. Jessica juga menyimpulkan beberapa manfaat menonton video kucing, lo.

Para peserta penelitian mengatakan kalau mereka merasa lebih bersemangat dan termotivasi, setelah menonton video kucing.

Baca Juga : Bagaimana Cara Menghitung Usia Kucing Jika Diibaratkan Usia Manusia?