Biasanya, Yeti digambarkan sebagai sosok makhluk salju raksasa yang menyeramkan.
Yeti digambarkan memiliki bulu tebal berwarna abu-abu atau kecokelatan. Yeti memiliki tinggi hampir dua meter dan berat antara 90-180 kilogram.
Kisah Yeti ini sudah diceritakan oleh masyarakat di Himalaya ratusan tahun sebelum Masehi, lo.
Pada 1921 lalu, ada pendaki yang mengaku melihat jejak kaki yang berukuran besar. Jejak kaki itu dianggap sebagai jejak Yeti.
Baca Juga : Misteri Yeti, Monster Salju Himalaya
Namun, memang belum pernah ada yang melihat sosok Yeti ini, teman-teman.
Nah, kalau di pegunungan bersalju Himalaya ada Yeti, di Amerika lain lagi ceritanya. Di Amerika, ada cerita tentang Bigfoot.
Awal Mula Legenda Bigfoot
Seperti Yeti, banyak orang mengaku pernah melihat jejak kaki Bigfoot di hutan. Bedanya, legenda ini dimulai pada 1950-an, teman-teman.