Bobo.id – Teman-teman, coba perhatikan, deh. Saat siang hari, lalat bisa ditemukan dengan mudah. Namun, saat malam, lalat jarang sekali terlihat. Apakah lalat juga tidur, ya?
Jauh dari Permukaan Tanah
Ternyata, saat malam tiba, lalat akan tidur dan istirahat juga. Sama seperti kita. Bedanya, lalat tidur di balik daun atau di batang tanaman.
O iya, lalat biasanya tidur agak jauh dari permukaan tanah. Hal ini bertujuan untuk menghindari serangan pemangsa, seperti kodok.
Baca Juga : Lalat Juga Bisa Insomnia, Ini Kebiasaan Lalat yang Mirip Manusia