Lift 100 Naga
Bailong Elevator terletak di wilayah pegunungan di Provinsi Hunan, Tiongkok.
Lift ini menjulang tinggi dengan ketinggian 330 meter di salah satu tebing.
Nama Bailong sendiri dalam bahasa Mandarin diambil dari kata bai yang artinya 100 dan long yang artinya naga.
Jadi, kalau digabung, Bailong Elevator ini bisa diartikan sebagai Lift 100 Naga.
Baca Juga : Siapa yang Menciptakan Lift?
Melihat Pemandangan Indah
Bailong Elevator dibuat dengan menggunakan kaca dan berada di luar ruangan.
Karena itulah, kita bisa melihat pemandangan ke bawah bukit yang sangat indah.
Lift ini berkapasitas hingga 50 orang dan menjadi lift dengan kapasitas penumpang terbanyak di dunia, lo.
Lift yang menjadi favorit para wisatawan ini juga menjadi lift tercepat di dunia. Wah, keren, kan!
Baca Juga : Mengapa di Dalam Lift Biasanya Terdapat Cermin?