Ini Dia 5 Hutan Terindah di Dunia, Salah Satunya Ada di Indonesia, lo!

By Cirana Merisa, Kamis, 31 Januari 2019 | 11:06 WIB
Taman Nasional Tanjung Puting. (Creative Commons - Nanosanchez)

5. Taman Nasional Tanjung Puting

Nah, ini dia hutan terindah yang berada di Indonesia, yaitu Taman Nasional Tanjung Puting.

Berada di Kalimantan Tengah, kawasan ini sebenarnya sudah ditetapkan menjadi cagar alam dan suaka margasatwa oleh Pemerintah Hindia Belanda pada 1937 lalu.

Taman Nasional Tanjung Puting ini disebut-sebut sebagai hutan Amazon-nya Indonesia, lo.

Itu karena di tengah hutan, kita bisa menemukan sungai kecil.

Taman Nasional Tanjung Puting. (Creative Commons - Nanosanchez)

Baca Juga : Wow, Pohon Beringin Terbesar di Dunia Membentuk Satu Hutan Sendiri!

Kita bisa menaiki perahu untuk menelusuri sungai ini sambil melihat-lihat pemandangan berupa pohon-pohon rindang di kiri dan kanan sungai.

Nah, itulah beberapa hutan yang paling indah di dunia versi Bobo. Apakah teman-teman ingin berkunjung ke sana?

Lihat video ini juga, yuk!