Demam Berdarah Mengincar, Ini 4 Tips Cegah Rumah Jadi Sarang Nyamuk

By Cirana Merisa, Kamis, 31 Januari 2019 | 11:13 WIB
Ilustrasi nyamuk (Pixabay)

1. Tutup Genangan Berisi Air

Apakah di kamar mandi teman-teman ada ember atau bak mandi? Kalau iya, sebaiknya teman-teman tutup ember dan bak mandi itu selesai digunakan, ya.

Hal ini karena nyamuk ternyata suka bertelur di genangan air yang bersih, lo.

Selain itu, saat musim hujan seperti ini, mungkin banyak genangan air di sekitar rumah kita.

Genangan air ini menjadi tempat yang paling disukai oleh nyamuk dan akan dijadikan sarang.

Baca Juga : Usir Nyamuk di Rumah dengan Tanaman Ini, yuk! Ada Apa Saja, ya?

Maka itu, kalau teman-teman melihat ada genangan air, sebaiknya segera timbun dengan tanah.

2. Jangan Menumpuk Baju

Selain di genangan air, nyamuk juga akan membuat sarang di sekitar tumpukan baju atau di tumpukan benda-benda lainnya.

Nyamuk juga sangat menyukai tempat-tempat yang gelap dan lembab seperti di sekitar baju yang digantung.

Baca Juga : Hati-Hati! Ternyata 5 Penyakit Berbahaya Ini Ditularkan oleh Nyamuk