Bobo.id - Musim hujan sedang berlangsung dan membuat suhu udara turun sehingga terasa lebih dingin dibandingkan hari-hari biasanya.
Saat kedinginan, kita biasanya akan menggunakan selimut untuk membuat tubuh lebih hangat.
Selain itu, kita juga akan lebih sering pipis saat cuaca terasa dingin. Tujuannya adalah mengeluarkan kelebihan air dari dalam tubuh.
Kelebihan air dalam tubuh dikeluarkan dalam bentuk pipis karena pori-pori kita menutup saat kedinginan.
Baca Juga : Sering Kebelet Pipis Saat Cuaca Dingin? Ini Penyebabnya
Sedangkan kelebihan air dalam tubuh biasanya dikeluarkan dalam bentuk keringat melalui pori-pori jika cuaca sedang tidak dingin.
Hal inilah yang menyebabkan kita menjadi sering pipis saat kedinginan, padahal tidak banyak minum.
Selain menjadi sering pipis, tubuh kita juga mengalami beberapa hal lain saat kita kedinginan, lo, teman-teman. Apa saja, ya?