Dari Mana Asal Suku Indian yang Ada di Benua Amerika? #AkuBacaAkuTahu

By Avisena Ashari, Jumat, 8 Februari 2019 | 17:58 WIB
Ilustrasi penduduk asli Amerika di buku Pocahontas tahun 1906 (Elmer Boyd Smith)

Peneliti meneliti genom dari 23 fosil manusia zaman dahulu yang disebut Amerindians.

Kemudian mereka juga mengumpulkan genom dari 31 keturunan suku Asli Amerika yang masih hidup di zaman sekarang.

Rupanya, mereka menemukan kalau ada kesamaan genetika di antara kedua kelompok ini.

Peneliti menjelaskan, sekitar kurang dari 23.000 tahun lalu, Amerindians berbodong-bondong pindah dari Siberia menuju Amerika Utara. Mereka pun tinggal di sana selama ribuan tahun.

Kemudian, kira-kira sekitar 13.000 tahun lalu Amerindians terpisah menjadi dua kelompok.

Ini adalah masa dimana es di Bumi mencair, sehingga jembatan darat Bering tenggelam.

Baca Juga : Rumah Tradisional Suku Indian