Sering Lihat Anjing Berputar-putar Sebelum Tidur? Ini Alasannya

By Iveta Rahmalia, Minggu, 10 Februari 2019 | 10:37 WIB
Anjing yang sedang bersedih. (Pexels)

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kebiasaan ini sudah dilakukan secara turun-temurun. Nah, anjing peliharaan mewarisi perilaku yang sama sebagai naluri.

Karena merupakan naluri, mereka tidak hanya berputar-putar di rumput, tapi juga di sofa, karpet, bahkan lantai kayu.

Itulah alasan anjing berputar-putar sebelum berbaring. Bagaimana dengan anjing peliharaanmu?

Perilaku Anjing 

Selain perliaku uniknya itu, anjing juga punya perilaku lain yang mengartikan keadaan tertentu, contohnya saat sedang stres.

Baca Juga : Anjing Berukuran Kecil Justru Lebih Galak, Benar atau Tidak, ya?

Pernah lihat anjing tiba-tiba diam tak bergerak? Biasanya anjing akan tidak menggerakkan tubuhnya saat ia melihat ancaman. Ini salah satu tanda ia stres, lo, teman-teman. 

Ketika anjing tidak bergerak bisa juga berarti anjing sedang memutuskan untuk berkelahi atau menjauh.