Wah, Ada PR yang Berusia 2.000 Tahun! Seperti Apa, ya, Isinya?

By Iveta Rahmalia, Rabu, 13 Februari 2019 | 16:24 WIB
Pekerjaan rumah (PR) berusia 2.000 tahun. (Via livescience.com)

Dua Jenis PR

Ada dua PR yang dikerjakan di atas lempeng kayu itu. PR pertama adalah berupa latihan menulis.

Di baris paling atas, guru dari pemilik lempeng menuliskan sebuah kalimat. Kemudian, di bawahnya, murid pemilik lempeng berusaha meniru kalimat yang telah dibuat oleh gurunya.

O iya, kalimat yang ditulis oleh guru pemilik lempeng unik sekali, lo. Bunyinya adalah “kamu harus menerima saran hanya dari orang bijak” dan juga “kamu tidak bisa mempercayai semua temanmu.”

Baca Juga : Mengisi Waktu Liburan Sekolah, Buat Donat Mi Saus Keju, yuk!

Selain latihan menulis, di lempeng kayu itu juga terdapat tabel perkalian dan huruf untuk berlatih membaca. Wah, ternyata tidak jauh berbeda dengan PR yang pernah kita kerjakan, ya!

PR berusia 2.000 tahun ini rencananya akan ditampilkan dalam pameran yang diadakan oleh Perpustakaan Britania.

Pameran yang menampilkan tulisan-tulisan di masa lalu itu, akan diadakan mulai bulan April hingga Agustus 2019 nanti. Unik sekali, ya!

(Penulis: Eva Jessica)

Lihat juga video ini, yuk!