Wah, Tim Ilmuwan Berhasil Memotret Leopard Hitam yang Langka

By Avisena Ashari, Rabu, 13 Februari 2019 | 19:37 WIB
Macan tutul hitam atau macan kumbang Afrika, dikenal dengan sebutan Black Panther. (Will Burrad-Lucas)

Bobo.id - Pernahkah kamu melihat macan tutul atau leopard?

Rupanya, ada jenis macan tutul yang seluruh tubuhnya berwarna hitam, lo.

Hewan ini dikenal dengan sebutan black leopard atau black panther!

Di Indonesia, macan tutul hitam disebut dengan nama macan kumbang.

Macan tutul hitam Afrika merupakan kucing besar yang misterius. Ia jarang terlihat sehingga tidak banyak peneliti alam liar yang berhasil merekam gambarnya.

Bahkan, foto terakhir macan tutul hitam Afrika yang terekam kamera merupakan foto dari taun 1909.

Namun baru-baru ini ada kelompok ilmuwan yang berhasil memotretnya, lo!

Macan Tutul Hitam di Kenya

Fotografer yang berhasil memotret macan tutul hitam ini adalah Will Buradd-Lucas.

Ia merupakan bagian dari tim ilmuwan di Kebun Binatang San Diego, yang dipimpin oleh Nick Pilfold.

Baca Juga : Black Panther Ini Berasal dari Amerika Bukan Wakanda, Kita Kenalan, Yuk!