Ada Matahari dan 8 Planet di Tata Surya, Bisakah Semua Segaris Lurus?

By Cirana Merisa, Jumat, 22 Februari 2019 | 12:29 WIB
Ilustrasi Matahari dan delapan planet tata surya. (Pixabay)

Bobo.id – Teman-teman, kita semua pasti tahu kalau di tata surya, ada banyak benda langit.

Mulai dari bintang induk yaitu Matahari, delapan planet utama, planet-planet kerdil, satelit alami, komet, asteroid, dan masih banyak lagi.

Semua benda langit ini mengorbit bintang induk, yaitu Matahari. Mereka bergerak mengelilingi Matahari dengan kecepatan yang berbeda.

Baca Juga : Planet Apa yang Terpanas dan Terdingin di Sistem Tata Surya Kita?

Misalnya, untuk sekali mengelilingi Matahari, Bumi membutuhkan waktu sekitar 365 hari, sedangkan Merkurius hanya membutuhkan waktu sekitar 88 hari.

Lain lagi dengan Neptunus yang membutuhkan waktu sekitar 164 tahun untuk sekali mengelilingi Matahari karena jaraknya yang sangat jauh.

Lalu, bisakah Matahari dan delapan planet di tata surya ini berada dalam satu garis lurus seperti sedang berbaris rapi?

Kita cari tahu jawabannya di sini, yuk, teman-teman!

Baca Juga : Peneliti Sudah Mengetahui Lama Satu Hari di Planet Saturnus, Apakah Sama dengan Bumi?