Karena Vitiligo, Bulu Kucing Ini Berubah Warna, lo! Apa Itu Vitiligo?

By Tyas Wening, Jumat, 22 Februari 2019 | 18:27 WIB
Elli, kucing yang mengalami vitiligo (Instagram/@elli.vitiligo)

Bobo.id - Setiap manusia mempunyai warna kulit yang berbeda-beda, begitu juga hewan yang mempunyai warna bulu yang berbeda-beda.

Salah satu contohnya adalah kucing yang mempunyai warna bahkan corak bulu yang berbeda-beda.

Biasanya warna bulu hewan akan bertahan atau berubah memudar dan memutih seiring dengan bertambahnya usia.

Nah, seekor kucing yang tinggal di Jerman mempunyai kondisi unik yang mengakibatkan bulu di tubuhnya perlahan-lahan berubah warna menjadi putih, nih, teman-teman.

Baca Juga : 8 Kucing Termahal di Dunia, Ada yang Sampai Ratusan Juta, lo!

Mengalami Vitiligo

Seekor kucing betina bernama Elli mengalami sebuah kondisi bernama vitiligo. Ini menyebabkan bulunya berubah warna.

Tadinya, bulu Elli berwarna hitam dengan warna putih di beberapa bagian, seperti di wajah, dada, perut, dan ujung kakinya.

Tapi anehnya, setelah 9 bulan mengadopsi Elli dan saudarinya, Rosie dari sebuah peternakan, pemiliknya yang bernama Nicole menemukan bercak putih di salah satu titik di bulu Elli.