Ini Manfaatnya Menguasai Beberapa Bahasa yang Berbeda #AkuBacaAkuTahu

By Avisena Ashari, Minggu, 10 Maret 2019 | 11:17 WIB
Manfaat mempelajari bahasa-bahasa (Ode/Majalah Bobo)

1. Meningkatnya kepadatan pada materi abu-abu otak.

Bagian yang berwarna abu-abu ini mengandung sebagian besar sel saraf dan cabangnya serta tempat sinyal sel berpindah.

2. Meningkatnya aktivitas di beberapa bagian otak tertentu, saat beraktivitas menggunakan bahasa yang lain.

3. Menurunkan risiko penyakit ingatan seperti alzheimer dan demensia.

4. Usaha dan perhatian saat berganti bahasa memicu aktivitas dan menguatkan sebuah bagian otak. Yaitu korteks prefrontal dorsolateral.

Bagian ini memiliki fungsi seperti penyelesaian masalah, pergantian aktivitas, dan fokus.

Nah, sudah tahu kan manfaatnya belajar bahasa? Selain bahasa asing, kita juga bisa mempelajari bahasa daerah yang ada di Indonesia. Baca pengetahuan seputar bahasa lainnya, yuk! #AkuBacaAkuTahu

Baca Juga : Dalam Bahasa Inggris Juga Ada Idiom, Apa Itu? Lihat Contohnya, yuk!

Lihat video ini juga, yuk!