Ada yang Bersuara Merdu saat Bernyanyi dan Ada yang Tidak, Kenapa, ya?

By Tyas Wening, Rabu, 13 Maret 2019 | 15:05 WIB
Ada yang pandai bernyanyi, ada juga yang tidak (Pixabay)

Tebal atau tipis serta bentuk pita suara yang berbeda menyebabkan perbedaan suara pada setiap orang, baik itu bersuara rendah, tinggi, lembut, atau serak.

Kita bisa mengeluarkan suara saat ada udara yang dipompa dari paru-paru melewati pita suara dan membuat pita suara bergetar.

O iya, pita suara sendiri adalah sebuah lapisan tipis yang ada di kotak suara atau laring kita dan akan bergetar saat teman-teman berbicara.

Bernyanyi merupakan Kegiatan yang Rumit

Meskipun terlihat sederhana, ternyata bernyanyi adalah sebuah kegiatan yang cukup rumit, lo, teman-teman.

Baca Juga : Cari Tahu Cara Atasi Bau Badan Untuk Anak-Anak Seperti Kita, yuk!

Bernyanyi dianggap rumit karena kita harus mencocokkan tiga hal, yaitu nada, suara yang didengar, dan suara yang dikeluarkan.

Selain itu, kita juga harus mencari cara yang tepat untuk mengontrol otot-otot vokal dengan baik.

Dengan begitu, suara yang dikeluarkan tidak fals atau tidak berbeda dengan suara yang didengar.

Nah, ketika seseorang tidak bisa menyanyi dengan suara yang merdu, ada dua faktor yang memengaruhinya, teman-teman.