Yap, pada umumnya, sumpit berbentuk bulat memanjang, seperti tabung kecil tapi panjang.
Namun, sumpit korea berbeda dengan sumpit yang biasa kita lihat, nih, teman-teman.
Selain bahannya yang terbuat dari logam, sumpit Korea juga biasanya berbentuk pipih memanjang.
Baca Juga : Mengapa di Kamar Hotel Tidak Ada Bantal Guling?
O iya, sumpit Korea juga selalu dipasangkan dengan sendok. Jadi, di meja makan selalu tersedia sumpit dan sendok.
Dalam bahasa Korea, sendok disebut sutgarak dan sumpit disebut jeotgarak.
Sedangkan sendok dan sumpit sering disebut sebagai sujeo yang diambil dari gabungan kata sutgarak dan jeotgarak.
Baca Juga : Ini Perbedaan Bebek, Angsa Berleher Panjang, dan Angsa Berleher Pendek
Lihat video ini juga, yuk!