Penjelajahan Berisiko Tinggi
Di masa tersebut, teknologi ruang angkasa untuk astronaut masih dikembangkan, teman-teman.
Saat melakukan spacewalk, pakaian antariksa Alexei Leonov mulai memperlihatkan tanda kerusakan.
Karenanya ia harus segera masuk kembali ke dalam pesawat antariksa.
Bahkan, suhu di dalam pesawat antariksa ikut meningkat dan kadar oksigen naik dengan cepat. Ini bisa memicu kebakaran.
Namun, Alexei Leonov dan Pavel Belyayev bisa mengendalikannya.
Dengan kondisi pesawat yang sistemnya mengalami kerusakan, Alexei Leonov dan Pavel Belyayev berusaha kembali ke Bumi.
Mereka memilih opsi pendaratan manual dan pesawat Voskhod 2 ini meluncur tajam ke arah Bumi.
Baca Juga : Hebat! Inilah 12 Astronaut yang Pernah Menginjakkan Kaki di Bulan