Bobo.id - Setelah merilis teaser trailer dan video berjudul Teaser Trailer Reaction yang memperlihatkan adanya 3 tokoh baru, akhirnya kita bisa melihat trailer pertama film Toy Story 4, nih, teman-teman.
Pada dua video sebelumnya, kita melihat ada 3 tokoh baru, yaitu boneka karnaval bernama Ducky yang adalah boneka bebek berwarna kuning, Bunny si boneka kelinci berwarna biru dan hijau, serta Forky, yaitu garpu yang tidak mau dianggap sebuah mainan.
Selain sudah merilis dua video, pihak Pixar dan Disney juga merilis poster untuk film Toy Story 4 yang memperlihatkan karakter Bo Peep yang sempat menghilang pada Toy Story 2 dan 3.
Dalam poster tersebut, Bo Peep yang pada film pertama Toy Story menggunakan gaun berwarna merah muda khas gembala, kali ini kembali dengan kostum baru!
Baca Juga : Jane Goodall, Pembawa Pesan Cinta pada Alam, Begini Kisah Hidupnya
Bo Peep kali ini memakai baju terusan berwarna biru muda, mengenakan jubah berwarna ungu, dan tidak lagi memakai topi lebar tapi justru menguncir rambutnya dan memakai pita berwarna merah muda.
Dengan adanya poster bergambar Bo Peep yang menggunakan kostum baru, kita jadi dibuat bertanya-tanya, bagaimana Bo Peep bisa kembali muncul di film keempat Toy Story ini, ya?
Nah, akhirnya pada trailer resmi pertama yang dirilis oleh Disney-Pixar, pertanyaan kita terjawab, teman-teman.
Kehadiran Forky yang Tidak Mau Dianggap Mainan
Trailer pertama Toy Story 4 dimulai dengan Woody yang memperkenalkan Forky kepada mainan yang lain.
Forky adalah mainan baru milik Bonnie yang ia buat di sekolah menggunakan spork yang memiliki kaki dari stik es krim, mata mainan, mulut dari clay atau malam, dan tangan dari kawat.
Tapi, Forky tidak ingin dianggap sebagai mainan karena merasa kalau ia seharusnya digunakan sebagai alat makan untuk makan sup, salad, atau cabai dan setelah selesai digunakan akan dibuang.
Baca Juga : Mengapa Beberapa Negara Punya Akhiran Nama yang Sama? #AkuBacaAkuTahu
Hal ini membuat Forky ingin melarikan diri saat Bonnie, keluarganya, dan semua mainannya sedang melakukan perjalanan, teman-teman!
Padahal Forky menjadi mainan baru Bonnie yang sangat disayanginya dan selalu diajak bermain.
Petualangan Woody, Buzz, dan mainan lainnya dimulai saat Forky berhasil kabur dari mobil keluarga Bonnie yang membuat Woody mengikuti Forky untuk meyakinkan ia kembali ke Bonnie.
Woody mengatakan kalau Forky adalah mainan yang akan membuat kenangan yang selalu diingat Bonnie sampai kapanpun.
Woody Bertemu Bo Peep
Dalam perjalanannya bersama Forky untuk kembali ke mobil keluarga Bonnie, Woody tiba-tiba melihat Bo Peep di sebuah toko barang antik.
Saat masuk ke dalam toko, Woody dan Forky dikejar oleh Gabby Gabby, boneka tali tarik dan pasukannya, yaitu sekelompok boneka ventriloquist.
Di tengah aksi kejar-kejaran antara Woody, Forky, dan sekelompok boneka ventriloquist, tiba-tiba datang Bo Peep yang menyelamatkan Woody serta Forky, nih, teman-teman.
Baca Juga : Wah, Jangan Sampai Salah Mengucapkan Nama 7 Kota Terkenal Ini, ya!
Woody meyakinkan Bo Peep untuk kembali bersamanya, tapi Woody justru diajak oleh Bo Peep ke sebuah taman hiburan dengan berbagai wahana permainan.
Bo Peep juga mengajak Woody bertemu dengan mainan yang tertinggal di taman bermain dan menujukkan berbagai petualangan seru yang bisa dilakukan di taman hiburan tersebut.
Wah, sepertinya Bo Peep sudah melewati berebagai petualangan seru di taman bermain ini, ya, teman-teman.
Bo Peep juga tampak senang dengan taman hiburan yang sering ia kunjungi, karena ada lebih banyak anak-anak dibandingkan saat ia masih berada di kamar Andy.
Apakah Bo Peep Akan Ikut Bersama Woody?
Dengan menghilangnya Woody dan Forky, maka membuat Buzz Lightyear sang mainan astronaut juga keluar dari mobil Bonnie untuk mencari dua temannya.
Ternyata Bonnie dan keluarnya sedang berlibur ke taman hiburan tempat Bo Peep dan Woody sedang berada, nih, teman-teman.
Nah, Buzz kemudian memulai pencarian kedua temannya di taman hiburan ini dan bertemu dengan dua karakter pendatang, yaitu Ducky dan Bunny sang boneka karnaval.
Baca Juga : Hebat! Anak 11 Tahun ini Terkenal di Internet karena Karya Merenda
Kira-kira Buzz berhasil menemukan Woody dan Forky yang sedang bertualang di toko barang antik dan taman hiburan atau tidak, ya?
Dalam trailer Toy Story, diperlihatkan juga Woody melihat mobil keluarga Bonnie pergi dari taman hiburan yang membuatnya mengejar mobil tersebut bersama Forky.
Seperti di film Toy Story sebelumnya di mana Woody mengejar mobil milik ibu Andy, apakah Woody dan Forky kali ini berhasil kembali ke mobil keluarga Bonnie dan membawa Bo Peep bersama mereka?
O iya, selain merilis trailer resmi pertamanya, pihak Pixar dan Disney juga merilis poster terbaru film Toy Story 4, di mana ada beberapa tokoh baru lainnya selain Forky, Ducky, dan Bunny.
Kita harus bersabar, nih, teman-teman, untuk melihat petualangan para mainan saat di toko antik, di taman hiburan, dan petualangan Woody serta Forky kembali bersama Bonnie.
Toy Story 4 rencananya akan tayang di bioskop pada 21 Juni 2019 mendatang, lo.