Menggemaskan! Foto Dua Anak Beruang Kutub Bermain Bersama Ibunya

By Sepdian Anindyajati, Kamis, 11 April 2019 | 17:36 WIB
Gerda sedang menyusui kedua anaknya di Kebun Binatang Novosibirsk, Rusia. (Caters News Agency via Daily Mail)

Bobo.id – Teman-teman, tahukah kamu? Tanggal 27 Februari diperingati sebagai Hari Beruang Kutub Dunia (International Polar Bear Day), lo.

Nah, akibat kondisi lingkungan yang banyak terjadi pemanasan global dan perburuan liar akan hewan ini, diadakanlah hari beruang kutub dunia ini.

Baca Juga : Seperti Primata, Beruang Madu Bisa Tirukan Ekspresi Wajah Sesamanya

Dengan adanya Hari Beruang Kutub Dunia ini, diharapkan akan semakin meningkatkan kesadaran masyarakat untuk turut menjaga keberlangsungan beruang es, nama lain beruang kutub.

Namun, tahun 2018 kemarin pasangan beruang kutub, Grenda dan Kay melahirkan dua bayi beruang yang menggemaskan.

Baca Juga : Sekawanan Beruang Kutub Kelaparan dan Mencari Makan di Tempat Sampah