Lakukan 4 Cara Mudah dan Menyenangkan untuk Belajar Bahasa Asing, yuk!

By Tyas Wening, Kamis, 11 April 2019 | 15:58 WIB
Mengobrol jadi cara mudah belajar bahasa asing (Ode/Dok. Majalah Bobo)

Bobo.id - Bahasa asing apa yang sudang teman-teman pelajari atau justru sudah kalian kuasai dan bisa menggunakannya dengan lancar?

Menguasai bahasa asing, seperti bahasa Inggris saat ini dianggap penting, lo, teman-teman. Itu karena dengan menguasai bahasa asing, akan mempermudah kita dalam pergaulan dan dapat menjadi bekal di masa depan.

Mungkin ada beberapa teman Bobo di sini yang merasa kesulitan untuk mempelajari bahasa asing tertentu.

Nah, kali ini Bobo mau memberikan beberapa cara yang mudah dan menyenangkan untuk mempelajari bahasa asing yang ingin teman-teman kuasai.

Baca Juga : Membaca Banyak Buku di Taman Baca Inovator Thomas Alva Edison #AkuBacaAkuTahu

1. Menonton Acara Berbahasa Asing

Misalnya, teman-teman ingin mempelajari bahasa Inggris, maka cara mudah dan menyenangkan yang bisa kamu lakukan adalah dengan cara menonton acara televisi, film, maupun video dalam bahasa Inggris atau bahasa asing lain yang ingin dipelajari.

Nah, agar teman-teman bisa mempelajari bahasanya, cobalah untuk menonton tanpa menggunakan bantuan subtitle atau teks percakapan acara atau film tersebut, ya.

Hal ini bertujuan untuk melatih pendengaran serta pemahaman kita terhadap kata-kata yang diucapkan dalam acara tersebut.