Bobo.id - Para pekerja di sebuah tempat pengeboran minyak di Thailand menemukan pemandangan yang tidak biasa, nih, teman-teman.
Tempat pengeboran minyak ini ada di tengah laut, teman-teman.
Pemandangan yang mereka temui adalah seekor anjing yang berenang di dekat tempat pengeboran tersebut.
Tentu saja para pekerja kaget karena tempat tersebut sangat jauh dari daratan.
Kita cari tahu kisahnya, yuk!
Anjing yang Berenang Sejauh 220 Kilometer
Jarak tempat pengeboran minyak dan bibir pantai adalah sekitar 220 kilometer. Artinya, anjing yang ditemukan ini berenang jauh sekali, teman-teman.
Kalau diibaratkan, jarak 220 kilometer itu hampir sama dengan jarak Jakarta sampai ke Cirebon, lo.
Apa teman-teman pernah berjalan atau bahkan berenang sejauh 220 kilometer? Pasti rasanya sangat melelahkan sekali.
Baca Juga : Anak Anjing Mudah Dilatih, Apakah Anjing Dewasa Juga Bisa Dilatih?
Anjing yang ditemukan oleh para pekerja ini juga begitu, teman-teman. Saat diselamatkan, ia tampak sangat kelelahan.
Karena sangat lelah, anjing ini awalnya tidak terlalu banyak bergerak, teman-teman.
Saat melihat anjing ini, para pekerja mengulurkan tonggak. Namun anjing tersebut tidak bisa memanjatnya. Ia juga terkena terpaan ombak air laut.
Karenanya, para pekerja di tempat pengeboran minyak ini pun dengan cepat menyelamatkan anjing ini dengan tali dan mengangkatnya dari air.
Menurut salah satu penyelamat anjing ini, Vitisak Payalaw, sang anjing bahkan tidak mengeluarkan suara saat ditemukan. Tandanya ia benar-benar kelelahan, teman-teman.
Baca Juga : Wah, Bandara Ini Punya Therapy Animals untuk Menenangkan Penumpang
Dipulangkan ke Daratan
Anjing yang diselamatkan ini adalah anjing jenis aspin. Anjing aspin merupakan jenis anjing dari Filipina.
Para pekerja di pengeboran minyak merawat anjing ini selama dua hari, teman-teman.
Mereka memandikannya dan memberinya nutrisi supaya ia tidak lemas.
Mereka juga memberi nama pada anjing ini, yaitu Boonrod. Namanya ini artinya adalah survivor atau seseorang yang selamat.
Boonrod sudah dikembalikan ke daratan lagi, tepatnya di Songkhla, Thailand Selatan.
Untuk bisa membawa Boonrod, para pekerja membuat kandang pengangkut untuknya, teman-teman.
Di Songkhla, Boonrod dirawat oleh dokter hewan untuk diperiksa kesehatannya. Nah, untuk sementara waktu, Boonrod akan dirawat di penampungan.
Namun, kalau pemiliknya tidak mengambilnya, Vitisak Payalaw ingin mengadopsi dan memelihara Boonrod.
Wah, sepertinya penyelamat anjing ini sudah menganggap Boonrod sahabat barunya.
Oiya, Boonrod suka tulang seperti anjing lainnya tidak, ya? Cari tahu kenapa anjing suka tulang, yuk!
Baca Juga : Tulang Jadi Makanan Favorit Anjing, Ini Alasan Anjing Suka Tulang
Lihat video ini juga, yuk!